Apakah Benar "Toram Guide" Baru Muncul Sekarang?

Apakah Bener "Toram Guide" Baru Muncul Sekarang?

Hi...Beberapa hari lalu, sempat ramai mengenai kemunculan "Toram Online Guide". Setelah sekitar 7 - 8 tahun game ini release, banyak yang bertanya-tanya kenapa guide-nya baru muncul sekarang? Apa yang sebenarnya terjadi? apakah Asobimo sebegitunya sibuk hingga bertahun-tahun tidak mampu membuat guide? atau memang Asobimo yang malas?

Hm....Di salah satu grup meme toram online, gua menemukan postingan yang cukup kontroversi, dan di kolom komentarnya sangat banyak yang sependapat dengan si TS. Jumlah "like, Command & Share" pun lumayan banyak. 

Disini gua hanya sedikit meluruskan, tidak ada unsur menyalahkan, menghina atau yang lainnya. Jadi begini, Toram online Guide itu sudah ada di website resminya sejak Apha Test (2014), haya saja masih berbahasa JP dan EN (dikit).

Setiap fitur awal dan tambahan fitur selalu dijelaskan, mulai dari pembuatan char, sistem exp, stat, guild, damage reduce, produksi, sistem senjata, event, cb, guard, eva dll. Tak lama setelah itu, untuk lebih memudahkan dan menjangkau pasar Global, mereka meluncurkan toram.jp dengan beberapa sub domainnya. 

toram.jp (Jepang)
- en.toram.jp (Inggris)
- id.toram.jp (Indonesia)
- tw.toram.jp (Taiwan/Cina tradisional)
- kr.toram.jp (Korea)
- th.toram.jp (Thailand)
- fr.toram.jp (kakayak sudah tidak aktif)

Jika kalian menggali ke dalam situs tersebut, sebenarnya sudah ada beberapa guide namun tidak sistematis dan basic sekali seperti Guide yang baru di posting tersebut. Guide didalamnya tidak begitu mendetail namun sangat singkat, jelas dan pada. 

Oh iya selain dari situs tersebut warga jepang juga mendapatkan informasi dari dev secara langsung. Jujur untuk sekarang gua ngak terlalu menggali-gali informasi lagi, mungkin tidak sesemangat seperti dulu, tapi jika kalian ingin lihat salah satu contohnya kira-kira seperti ini:


Terjemahan
Lokasi: Menu > Karakter > Status

Kamu bebas mengembangkan STR (power), INT (intelligence), VIT (physical strength), AGI (agility), dan DEX (dexterity) dengan mengalokasi status point yang kamu terima saat LvUP.

Anda akan diberikan +2 poin status di LvUP.
Anda juga dapat menerima +5 poin status untuk setiap Lv dari [Medali]!
 


Kalau ngak salah ini saat awal main (2014), selanjutnya diajarkan mengenai skill, ganti karakter, dll. Jadi gua rasa, bagi kalian yang mengikuti Toram dari Alpha atau Beta pasti sangat mengetahui ini, walaupun tidak semua player old itu tahu guys, karena beda tujuan beda hasil.

Ada yang main hanya sekedar berpetualang, ada yang serius, hanya cari uang, cari jodoh, bisnis atau bahkan hanya sekedar coba-coba. Intinya ini hanya kekeliruan saja guys, yang menganggap beberapa player old atau youtuber tidak mengetahui mengenai guide awal, walaupun sebagiannya benar XD.

Kesimpulan
Toram Online Guide sudah ada sejak versi Alpha namun masih berbahasa jepang dan sedikit bahasa Inggris, jadi masih diperuntukan untuk server jepang saja, sedangkan Guide yang baru muncul tersebut, sepertinya bersifat global dan rangkuman atau pembaruan dari data yang telah usang.




0 Comments

Posting Komentar