Berikut adalah daftar pertanyaan yang sering diajukan (FAQ) oleh pemain Toram Online, lengkap dengan jawabannya untuk membantu Anda dalam petualangan di dunia Toram (resmi dari Asobimo).
📝 Daftar Isi
↳ Sebelum Bermain Game
↳ Memasang / Memulai Game
↳ Asobimo Account
↳ Transfer Game Data
↳ Pembelian dalam aplikasi
↳ Karakter
↳ Sistem permainan
↳ Lainnya
📝 Sebelum Bermain Game
🔻Persyaratan Sistem
Tolong sebutkan persyaratan sistem yang diperlukan.
Agar Anda dapat bermain Toram Online, Anda perlu menyiapkan lingkungan yang memenuhi lingkungan rekomendasi berikut ini. Sebelum bermain, harap agar Anda memeriksa spesifikasi perangkat yang digunakan.
Lingkungan rekomendasi berikut ini dibuat berdasarkan hasil verifikasi ASOBIMO dan bukan jaminan bahwa aplikasi berjalan di semua lingkungan.
Lingkungan rekomendasi dapat berubah oleh perkembangan teknologi, dan sebagainya. Harap maklum.
Lingkungan rekomendasi Toram Online
----- Lingkungan rekomendasi untuk Android -----
OS : Android 9 atau lebih baru
SoC : Snapdragon 720G / 845 atau lebih baru
RAM : 4GB atau lebih
Sambungan internet : Wi-Fi (Kecepatan Unggah dan Unduh 10 Mbps atau lebih)
----- Lingkungan rekomendasi untuk iOS -----
OS : iOS 15 atau lebih baru & iPadOS 15 atau lebih baru
SoC : Apple A13 atau lebih baru
RAM : 4GB atau lebih
Sambungan internet : Wi-Fi (Kecepatan Unggah dan Unduh 10 Mbps atau lebih)
----- Performa dan ketersediaan layanan tidak dijamin bila -----
- Perangkat tidak memenuhi syarat minimum dan rekomendasi sistem
- Masa bantuan dari produsen atau penjual perangkat telah berakhir
- Terdapat penggunaan aplikasi yang tidak didukung oleh produsen atau penjual perangkat
- Terdapat penggunaan aplikasi rooting
- Terdapat penggunaan mesin virtual, emulator atau sejenisnya
- Terdapat penggunaan VPN(Jaringan Pribadi Virtual)
- SoC tidak kompatibel dengan 64-bit
- Aplikasi tidak diinstal pada penyimpanan internal perangkat
- SAMSUNG seri Galaxy digunakan untuk menjalankan aplikasi (karena gangguan tampilan yang hanya muncul pada perangkat seri ini)
- Sistem Operasi versi beta digunakan
*Hanya perangkat Android yang ditenagai oleh SoC seri Snapdragon dari Qualcomm Inc. yang didukung.
*Tergantung pada resolusi layar perangkat, kapasitas RAM yang diperlukan bisa jadi lebih besar daripada yang tertera pada syarat minimum dan rekomendasi sistem.
🔻Biaya
Berapa biaya permainan?
Toram Online dapat diunduh dengan gratis dan fitur permainan dasarnya gratis. Namun mohon diperhatikan bahwa proses pengunduhan aplikasi dan bermain game akan memakan kuota data internet Anda.
Selain itu, sebagian layanan mencakup konten berbayar tambahan dan untuk menggunakan konten berbayar tersebut, biaya tambahan akan dikenakan secara terpisah.
🔻Perbedaan konten game versi Android dan versi iOS
Apakah ada perbedaan konten game versi Android dan versi iOS?
Pada dasarnya tidak ada perbedaan konten game dalam versi Android maupun iOS. Namun, mungkin terdapat sedikit perbedaan pada detail tampilan layar atau kontrol game tergantung pada perangkat yang digunakan.
Selain itu, mohon dimaklumi karena metode pembayaran juga berbeda tergantung spesifikasi OS atau Store.
🔻Tindakan yang dilarang
Apa saja hal-hal yang dilarang?
Toram Online adalah game dimana Anda dapat bertualang bersama pemain lain dan memiliki peraturan agar semua orang dapat bermain dengan gembira.
Bila peraturan ini dilanggar, maka Anda akan diberikan "penalti" yang membatasi permainan Anda. Peraturan tersebut terdapat di dalam "Perjanjian Penggunaan" yang Anda setujui pada waktu mendaftar ke Toram Online dan konten detail terkait peraturan serta penalti dapat dilihat pada "Kebijakan Pelanggaran" di situs resmi Toram Online.
Mohon kerja sama semua pengguna agar semua orang dapat bermain dan menikmati Toram Online dengan nyaman.
🔻Apakah saya dapat memilih dunia untuk login?
Apakah saya dapat memilih dunia untuk login?
Dunia yang dapat dimasuki saat login telah ditetapkan berdasarkan pengaturan bahasa perangkat pada waktu menjalankan aplikasi pertama kali. Pengubahan dunia setelah login tidak dapat kami terima. Harap maklum.
🔻Tentang Punya Akun Banyak
Bolehkah saya memiliki lebih dari satu akun?
Kami tidak akan menyediakan atau menjamin layanan dalam bentuk apa pun bila Anda memiliki banyak akun. Segala masalah yang terjadi akibat memiliki lebih dari satu akun menjadi tanggung jawab Anda sendiri. Harap baca juga "Pasal 4 Bagian 2 Perjanjian Penggunaan "tentang penghentian penggunaan layanan bagi anggota berakun banyak.
📝 Memasang / Memulai Game
🔻[iOS] Tentang data karakter setelah install ulang aplikasi
Bila aplikasi saya uninstall di perangkat iOS, apa yang terjadi dengan data karakter?
Pada perangkat iOS, informasi yang ditautkan pada data karakter disimpan pada perangkat iOS sehingga data karakter akan tetap tersimpan meskipun aplikasi dihapus.
Setelah aplikasi dihapus pun, bila Anda mengunduh aplikasi kembali, Anda dapat terus menggunakan data karakter tersebut.
Jika Anda menginisialisasi perangkat iOS ("menghapus semua konten dan pengaturan"), maka informasi tautan akan ikut terhapus sehingga Anda tidak dapat menggunakan data karakter kembali. Harap diperhatikan.
Untuk melakukan uninstall, silakan coba langkah-langkah berikut.
Cara uninstall aplikasi pada perangkat iOS
1. Tekan "Tombol Home" pada perangkat iOS yang Anda gunakan.
2. Tekan lama ikon aplikasi yang ingin dihapus.
3. Tekan "X" pada aplikasi yang ingin dihapus setelah ikon bergetar.
4. Tekan "Hapus" setelah pesan konfirmasi ditampilkan.
🔻[Android] Tentang data karakter setelah install ulang aplikasi
Bila aplikasi saya uninstall di perangkat Android, apa yang terjadi dengan data karakter?
Pada perangkat Android, "Informasi terkait" data karakter disimpan di perangkat tersebut dan "Informasi terkait" tersebut digunakan untuk verifikasi pada waktu login game.
Mohon diperhatikan bahwa "Informasi terkait" akan dihapus dan data karakter tidak akan dapat digunakan kembali bila batasan-batasan berikut ini dilakukan.
----- Batasan -----
*Menginisialisasi pengaturan perangkat Android.
*Uninstall (menghapus) aplikasi Toram Online.
*"Menghapus data" dan "Menghapus cache" dari "Pengaturan > Aplikasi > Toram Online" pada layar Home perangkat Android.
*Aplikasi yang mengelola (menghapus) cache terpasang.
🔻[iOS] Pembaruan aplikasi
Saya tidak dapat memperbarui aplikasi di perangkat iOS saya
Saat memperbarui "Toram Online" ke versi terbaru dengan App Store, ada kalanya hanya tombol "Buka" yang ditampilkan dan Anda tidak dapat memperbarui aplikasi ke versi terbaru.
Bila aplikasi tidak dapat diperbarui, kondisi tersebut dapat diperbaiki dengan melakukan prosedur berikut ini. Silakan dicoba.
*Mohon diperhatikan bahwa nama menu yang ditampilkan atau cara menampilkannya dapat sedikit berbeda tergantung versi iOS.
*Perubahan pengaturan perangkat menjadi tanggung jawab Anda sendiri.
*iOS 13 dan iPadOS 13 atau lebih baru:
1. Mulai ulang perangkat.
2. Pada layar home, tap "App Store".
3. Tap ikon akun di sebelah kanan atas.
4. Geser layar dari atas ke bawah.
5. Periksa "Pembaruan Tersedia".
*iOS 11 dan 12:
1. Mulai ulang perangkat.
2. Pada layar home, tap "App Store > Pembaruan".
3. Geser layar dari atas ke bawah.
4. Periksa "Baru Diperbarui".
*Untuk iOS 10 atau lebih lama*
1. Mulai ulang perangkat.
2. Pada layar home, tap "Pengaturan > iTunes Store & App Store".
3. Tap Apple ID yang ditampilkan dan pilih "Sign Out".
4. Tap "Sign In" lalu masukkan Apple ID dan kata sandi.
5. Periksa App Store.
🔻[Android] Memperbarui aplikasi
Saya tidak dapat memperbarui aplikasi di perangkat Android saya
Saat memperbarui "Toram Online" ke versi terbaru dengan GooglePlay Store, ada kalanya hanya tombol "Buka" yang ditampilkan dan Anda tidak dapat memperbarui aplikasi ke versi terbaru.
Bila aplikasi tidak dapat diperbarui, kondisi tersebut dapat diperbaiki dengan melakukan prosedur berikut ini. Silakan dicoba.
*Perhatikan bahwa nama menu yang ditampilkan atau cara penampilannya dapat sedikit berbeda menurut versi Android.
*Perubahan pengaturan perangkat menjadi tanggung jawab Anda sendiri.
1. Mulai ulang perangkat.
2. Ketuk "Pengaturan > Aplikasi" pada layar Home.
3. Ketuk "Google Play Store".
4. Ketuk "Hapus Cache".
5. Ketuk "Hapus Data".
6. Periksa "Google Play Store".
🔻Bila game tidak dapat diteruskan dengan normal
Game tidak dapat dilanjutkan dengan normal pada perangkat Android.
Masalah dapat diatasi dengan menghapus data yang disimpan di perangkat dan memperoleh data tersebut kembali.
Silakan coba lakukan langkah-langkah berikut untuk memperbaikinya.
▼Bila tidak dapat login ke game
1. Mulai ulang perangkat.
2. Mulai ulang aplikasi.
3. Tap "Peroleh Data Kembali" di kanan atas layar.
4. Tap "Ya" pada layar "Peroleh Data Kembali".
▼Bila login ke game dapat dilakukan
1. Mulai ulang perangkat.
2. Mulai ulang aplikasi.
3. Tap "Menu > Pengaturan > Peroleh Data Kembali".
4. Tap "Ya" pada layar "Mulai Ulang Aplikasi (Peroleh Data Kembali)".
5. Tap "Ya" pada layar "Peroleh Data Kembali".
🔻Tentang versi aplikasi
Tolong beri tahukan cara memeriksa versi aplikasi.
Setelah menjalankan Toram Online, periksa angka yang ditampilkan di bagian kiri bawah layar judul.
🔻Pesan "Pelanggaran Terdeteksi" ditampilkan.
Pesan "Pelanggaran Terdeteksi" ditampilkan.
Sistem keamanan Toram Online telah diperketat demi mencegah dan meminimalkan terjadinya kecurangan.
Oleh karena itu, pesan berisi "Pelanggaran Terdeteksi" akan ditampilkan apabila aplikasi yang dapat memengaruhi dan melancarkan aksi curang terpasang pada perangkat Anda.
Untuk keterangan lengkap mengenai aplikasi yang dapat memengaruhi dan melancarkan aksi curang, silakan hubungi kontak di bawah ini.
*Mohon maklum karena kami tidak akan dapat menjawab segala pertanyaan yang berkenaan dengan isu ini karena alasan keamanan.
*Tentang Aplikasi yang Dipasang Setelah Perangkat Dibeli:
Silakan hubungi pengembang app.
*Tentang Aplikasi yang Telah Terpasang Saat Perangkat Dibeli:
Silakan hubungi pembuat atau penjual perangkat.
🔻[Android] Wi-Fi sering terputus
Perangkat Android 10 sering terputus dari Wi-Fi.
Masalah ini mungkin dapat diperbaiki dengan mencoba langkah-langkah berikut.
*Nama menu yang ditampilkan dan cara menampilkannya bisa jadi berbeda-beda pada tiap perangkat.
*Perubahan pengaturan perangkat menjadi tanggung jawab Anda sendiri.
1. Restart perangkat Anda.
2. Tap Setelan > Jaringan & Internet
3. Tap SSID (Service Set Identifier) yang ingin Anda hubungkan.
4. Tap Lanjutan > Privasi.
5. Pilih "Gunakan MAC ponsel".
🔻Apakah Periferal Seperti Mouse dan Keyboard Boleh Digunakan?
Apakah mouse, keyboard, dan periferal lain yang memiliki fitur pemetaan tombol boleh digunakan?
Periferal yang mampu menugaskan perintah dengan input tombol tunggal hanya dengan perangkat kerasnya (tanpa perangkat lunak) boleh digunakan.
Hindarilah penggunaan fitur seperti penekan tombol otomatis, fitur penekan beberapa tombol secara bersamaan, fitur makro dan sejenisnya karena dapat mengakibatkan akun Anda dikenakan penalti.
🔻Gamepad Tidak Dapat Digunakan
Apakah gamepad boleh digunakan?
Gamepad dan perangkat sejenisnya tidak didukung oleh game ini.
📝 Asobimo Account
🔻Akun ASOBIMO
Apa itu Akun ASOBIMO?
Akun ASOBIMO adalah cara login baru pada aplikasi yang didistribusikan oleh ASOBIMO Inc.
Berbeda dengan cara login biasa, sistem ini merupakan sistem akun yang memungkinkan Anda untuk login ke data game yang telah didaftarkan bahkan pada perangkat dengan OS yang berbeda sekalipun dengan mendaftarkan alamat email dan kata sandi Anda.
Pendaftaran Akun ASOBIMO direkomendasikan untuk berjaga-jaga bila perangkat yang digunakan rusak atau Anda kehilangan perangkat tersebut.
▼Cara mendaftarkan Akun ASOBIMO
Pendaftaran Akun ASOBIMO dapat dilakukan dari "Menu > Pengaturan > Pengaturan Akun" yang ada di kiri atas layar game.
▼Hal-hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan Akun ASOBIMO
*Terdapat sebagian konten yang tidak dapat ditransfer dan digunakan bila Anda melakukan login dengan Akun ASOBIMO pada perangkat dengan sistem yang berbeda platformnya.
*Bila Anda tidak login dengan Akun ASOBIMO, Anda akan login ke data karakter yang memiliki tautan dengan perangkat. Harap diperhatikan.
*Simpanlah ID dan kata sandi Akun ASOBIMO yang telah didaftarkan baik-baik dan jangan sampai lupa.
*Akun ASOBIMO dikelola dan digunakan atas tanggung jawab pribadi dan ASOBIMO tidak bertanggung jawab sama sekali terhadap kerugian yang timbul dari penggunaan yang tidak benar oleh pihak ketiga atau kesalahan dalam penggunaan, dan sebagainya. Harap diperhatikan.
🔻Mendaftar Akun ASOBIMO
Saya tidak mendapatkan email verifikasi pendaftaran sementara.
Bila Anda tidak mendapatkan email verifikasi pendaftaran sementara, periksalah sebab-sebab berikut.
Alamat email yang dimasukkan mungkin salah.
Silakan periksa kembali apakah alamat email pada waktu pendaftaran sudah benar.
Email verifikasi mungkin terpental oleh pengaturan kotak masuk email.
Atur agar email dari "registration@register.asobimo.com" dapat diterima.
Email verifikasi mungkin terpental oleh pengaturan Mail Server yang Anda gunakan.
Periksa apakah email dari "registration@register.asobimo.com" telah dapat diterima ke pusat pengelolaan layanan email.
🔻Lupa Kata Sandi Akun ASOBIMO
Saya lupa kata sandi Akun ASOBIMO.
Kata sandi Akun ASOBIMO dapat diterbitkan kembali dengan mencoba langkah-langkah berikut.
Cara menerbitkan kembali kata sandi Akun ASOBIMO
1: Login ke game.
2: Tekan "Menu > Pengaturan > Pengaturan Akun" di kiri atas layar.
3: Tekan "Login > Mengubah Konten Pendaftaran > Penerbitan Ulang Kata Sandi".
4: Masukkan alamat email terdaftar lalu tekan "Kirim".
5: Buka tautan yang dicantumkan di dalam email yang dikirim ke alamat email pada waktu mendaftar.
6: Atur kembali kata sandi.
🔻Catatan saat menggunakan Akun ASOBIMO
Hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan saat menggunakan Akun ASOBIMO?
Konten-konten berikut tidak dapat dibagi bersama bila login dilakukan dengan Akun ASOBIMO pada platform yang berbeda .
Jika Anda login pada perangkat dengan platform yang sama dengan yang digunakan untuk membeli atau memperoleh setiap konten berikut, Anda akan tetap dapat terus menggunakannya.
▼Konten yang tidak dapat ditransfer ke dalam platform lain:
*Orb (termasuk Orb berbayar dan Orb gratis)
*Karcis Kostum
*Efek Perluas Tas
*Efek Karcis Standar
*Efek Karcis Bina Karakter
*Catatan "Riwayat Transaksi Item"
*Catatan "Riwayat Pembelian Gacha"
🔻Bermain di beberapa perangkat
Apa yang terjadi bila data karakter yang sama digunakan pada beberapa perangkat?
Data karakter akan disinkronisasi dan data game pada perangkat yang digunakan untuk bermain terakhir akan disimpan.
📝 Transfer Game Data
🔻Mentransfer data game
Cara mentransfer data game ke perangkat lain.
Silakan coba langkah-langkah berikut agar Anda dapat terus menggunakan data game yang sama.
Daftarkan Akun ASOBIMO pada perangkat (lama) Anda.
1. Login ke Toram Online dengan perangkat (lama) Anda.
2. Tekan "Menu > Pengaturan > Pengaturan Akun > Daftar" di kiri atas layar.
3. Masukkan "Alamat email" dan "Kata sandi" lalu tekan "Daftar".
4. Lakukan verifikasi dengan email verifikasi yang dikirim ke alamat email yang telah dimasukkan.
Bila Anda login dengan perangkat baru yang mana karakternya belum dibuat
Setelah menyalakan aplikasi, pilih "Transfer data karakter dan mulai bermain!" lalu pilih "Login" Akun ASOBIMO.
Bila Anda login dengan perangkat baru yang mana karakternya sudah dibuat
Setelah tutorial selesai, pilih "Login" Akun ASOBIMO dari "Menu > Pengaturan > Akun" di kiri atas layar.
🔻Data dalam Tes Beta
Apakah data dalam Tes Beta ditransfer?
Ya. Data permainan dan data karakter dalam Tes Beta telah ditransfer secara otomatis pada waktu layanan resmi dimulai.
🔻Metode verifikasi akun dengan "Google ID"
Apakah metode verifikasi akun dengan "Google ID" dapat dilakukan?
Metode verifikasi akun dengan "Google ID" pada perangkat Android berakhir pada Desember 2017.
Selain itu, pentransferan data karakter yang menggunakan metode verifikasi akun dengan "Google ID" pada perangkat Android berakhir pada Juni 2019.
Silakan daftarkan Akun ASOBIMO untuk mentransfer data karakter.
🔻Terkait iTunes versi PC
Apakah data karakter dapat ditransfer dengan iTunes versi PC?
Data karakter dapat ditransfer dengan menggunakan iTunes versi PC bila memenuhi beberapa persyaratan.
Untuk informasi lebih lanjut, silakan lihat tautan berikut ini.
Situs resmi ASOBIMO Inc.: "Transfer data dari perangkat iOS ke perangkat iOS"
📝 Pembelian dalam aplikasi
🔻Tentang masa berlaku Pecahan Orb
Apakah Pecahan Orb memiliki masa berlaku?
Pecahan Orb tidak memiliki masa berlaku.
🔻[iOS] Tentang Tanggal dan Waktu yang Ditampilkan pada Riwayat Pembelian
Saya menerima tagihan yang tidak saya ingat.
Harap perhatikan hal di bawah ini saat mengakses [ Pengaturan > Nama User > Media & Pembelian > Lihat Akun > Riwayat Pembelian ] pada perangkat iOS Anda.
*Mohon diperhatikan bahwa nama menu yang ditampilkan atau cara menampilkannya bisa jadi sedikit berbeda tergantung versi iOS-nya.
*Tanggal pada "Pembelian dalam Aplikasi":
Waktu yang tertera menggunakan zona "Waktu Musim Panas Pasifik [PDT:Pacific Daylight Time] (UTC-0700)" atau "Waktu Standar Pasifik [PST:Pacific Standard Time] (UTC-0800)" yang memiliki selisih 14-15 jam dengan Waktu Indonesia Barat (WIB).
*Tanggal pada "Hari Pemesanan":
Tanggal yang tertera pada hari pemesanan atau resi (resi yang dikirim via e-mail) adalah tanggal dimana pembayaran Anda selesai diproses oleh Apple.
🔻Tentang Orb Berbayar yang Tak Terpakai
Apa yang terjadi pada Orb Berbayar yang tak terpakai?
Orb Berbayar akan dikonversi menjadi item berikut sesuai jumlah yang tersisa bila tak terpakai setelah lewat 180 hari dari tanggal pembelian.
*Orb Berbayar akan dikonversi menjadi:
Embun Jiwa
*Kurs Konversi:
1-10 Orb: Embun Jiwa x1
11-20 Orb: Embun Jiwa x2
Mis: 3 Orb Berbayar yang terbengkalai 180 hari akan dikonversi menjadi Embun Jiwa x1.
8 Orb Berbayar yang terbengkalai 180 hari akan dikonversi menjadi Embun Jiwa x1.
15 Orb Berbayar yang terbengkalai 180 hari akan dikonversi menjadi Embun Jiwa x2.
*Jumlah Embun Jiwa yang terkonversi akan bertambah 1 per 10 Orb.
🔻Tentang Tampilan Promo Bonus Orb
Tampilan bonus orb menghilang meskipun Promo Bonus Orb masih berlangsung.
Our payment system is designed to remove the bonus orbs display at the time of purchase 30 minutes before the Bonus Orbs Campaign ends.
Namun, bonus orb akan tetap diberikan meskipun tampilannya telah hilang jika Anda memenuhi syarat dan ketentuan promo yang berlaku.
🔻Tentang Animasi Pembukaan Peti Gacha
Apakah jenis peti yang ditampilkan saat membeli gacha memengaruhi item yang akan diperoleh?
Berikut ialah keterangan animasi pembukaan peti yang ditunjukkan saat membeli gacha.
Tingkat kelangkaan item yang dapat diperoleh dari gacha dapat diperiksa dari "Daftar Item" masing-masing gacha dalam game.
Peti Emas: Berisi item dengan tingkat kelangkaan 4★ atau lebih
Peti Perak: Berisi item dengan tingkat kelangkaan 3★
Peti Perunggu: Berisi item dengan tingkat kelangkaan 2★
Peti Kayu: Berisi item dengan tingkat kelangkaan 1★
🔻Tentang Permata yang Meningkatkan Drop Rate Dasar Bos
Apa yang terjadi bila permata peningkat drop rate dasar bos seperti Permata Harta dan Permata Harta Raya digunakan bersamaan?
Bila item yang namanya berbeda, mis: Permata Harta dan Permata Harta Raya, dipakai secara bersamaan, maka efek dari kedua item, yakni naiknya drop rate dasar serta besar luka yang diberikan dan diterima dari bos, akan dirangkap.
*Drop Rate Dasar Bos:
Efeknya akan dijumlahkan.
*Luka ke Bos:
Efeknya akan dikalikan.
*Luka dari Bos:
Efeknya akan dijumlahkan.
*Rincian perhitungan tidak diperlihatkan karena merupakan informasi yang berkaitan dengan strategi game.
*Bila terdapat lebih dari 1 pemain yang memakai permata bernama sama pada waktu yang sama, maka hanya permata dari 1 pemain yang dipilih secara acak yang akan terpakai. Sisa permata dari pemain lain takkan terpakai maupun terkonsumsi.
*Item peningkat drop rate seperti "Pustaka Virgo" memengaruhi drop rate sebelum drop rate dasarnya naik.
🔻Manakah item yang langka dalam daftar item gacha?
Manakah item yang langka dalam daftar item gacha?
Dalam Toram Online, kelangkaan ditandai dengan jumlah bintang (★) yang tercantum dalam daftar item.
Semakin banyak jumlah bintangnya (★), semakin langka pula itemnya.
🔻Saya tidak bisa mendapatkan item yang diinginkan dari gacha.
Saya tidak bisa mendapatkan item yang diinginkan dari gacha.
Persentase untuk memenangkan item hadiah gacha telah diatur sehingga tidak selamanya item yang diinginkan dapat diperoleh.
*Tiap item memiliki persentase kemenangan yang berbeda-beda sehingga peluang untuk mendapatkan suatu item yang tingkat kelangkaannya sama dengan item lain pun akan berbeda.
🔻Tentang Poin Bahan saat berakhirnya efek Paket Bulanan "Perluas Tas"
Pada saat efek Paket Bulanan "Perluas Tas" berakhir, apa yang akan terjadi dengan Poin Bahan yang dimiliki dan melebihi batas maksimal?
Setelah efek "Paket Bulanan Perluas Tas" berakhir, poin bahan akan ditangani sebagai berikut.
・Poin Bahan yang Dimiliki:
Meskipun batas maksimal poin berkurang saat efek paket berakhir, tidak akan ada dampak apa pun pada poin bahan yang dimiliki saat ini.
・Penggunaan Poin Bahan (untuk Pembuatan dan Penguatan Item)
Dapat digunakan seperti biasa.
・Pemerolehan Poin Bahan
Bila jumlah poin bahan melebihi batas maksimal yang ditetapkan sesuai jumlah slot karakter, maka Anda takkan dapat memperoleh poin lagi dari pemrosesan material.
🔻Tentang masa berlaku Sobekan Karcis
Apakah Sobekan Karcis memiliki masa berlaku?
Sobekan Karcis tidak memiliki masa berlaku.
🔻Tentang Karcis Avatar
Apa itu Karcis Avatar?
Karcis Avatar adalah item untuk membuka gacha 1 kali dengan gratis sebagai ganti Orb.
Bila Anda memiliki Karcis Avatar, Anda dapat memeriksa jumlah karcis yang dimiliki saat ini pada bagian atas layar dari "Menu > Orb Shop". Saat membeli kostum modis, tombol untuk memakai Karcis Avatar akan ditampilkan.
*Karcis Avatar tidak memiliki masa berlaku.
*Lineup item yang bisa didapatkan saat membeli gacha kostum modis dengan Karcis Avatar maupun Orb itu sama.
Oleh sebab itu, meskipun Anda menggunakan Karcis Avatar untuk membeli gacha kostum modis, kemungkinan didapatkannya item selain kostum modis tetap ada.
*Anda dapat membuka gacha kostum modis 1x dengan 1 lembar Karcis Avatar.
*Meskipun Anda memiliki 11 lembar Karcis Avatar, Anda tidak dapat menggunakan tombol "11 kali".
*Meskipun sedang ada promo membuka 1 kali dengan 1 atau 5 Orb, 1 lembar Karcis Avatar akan tetap digunakan.
*Karcis Avatar hanya dapat digunakan pada platform yang sama dengan platform yang digunakan pada saat karcis tersebut dikirim, jadi karcis tersebut takkan dapat digunakan pada platform lain meskipun Anda login dengan Akun ASOBIMO. Harap diperhatikan baik-baik.
🔻Cara menukarkan Sobekan Karcis dengan Karcis Avatar
Di mana saya dapat menukar Sobekan Karcis dengan Karcis Avatar?
Jika Anda memiliki 100 atau lebih Sobekan Karcis, Anda dapat menukar 100 Sobekan Karcis dengan 1 lembar Karcis Avatar.
Tap "Menu > Orb Shop > Tambah Orb > lalu gulir layar ke paling bawah dan pilih "Tukar Sobekan Jadi Karcis".
🔻[Android] Cara membeli orb
[Android] Bagaimana cara membeli orb?
Orb dapat dibeli dengan mengikuti langkah-langkah berikut.
Cara membeli Orb
Orb dapat dibeli dari "Menu > Orb Shop > Tambah Orb".
Terkait metode pembayaran, silakan lihat tautan berikut ini.
Bantuan Google Play "Metode pembayaran yang dapat digunakan"
https://support.google.com/googleplay/answer/2651410
*Bila ada hal-hal yang kurang dimengerti mengenai metode pembayaran, silakan hubungi Google Inc.
🔻Jumlah maksimal Orb dan Pecahan Orb yang dapat dimiliki
Berapa jumlah maksimal Orb dan Pecahan Orb yang dapat dimiliki?
Batas maksimal Orb dan Pecahan Orb yang dapat dimiliki adalah sebagai berikut.
▼Jumlah maksimal yang dapat dimiliki
Orb: 2.147.483.647 buah
Pecahan Orb: 2.147.483.647 buah
🔻Di mana Pecahan Orb dapat diperiksa?
Di mana Pecahan Orb dapat diperiksa?
Pecahan Orb yang telah diperoleh dapat diperiksa dengan urutan sebagai berikut.
Periksa dari "Menu > Orb Shop" di kiri atas layar.
*Angka di sebelah kiri atas layar menunjukkan jumlah "Orb" yang dimiliki, angka di sebelah kanan menunjukkan jumlah "Pecahan Orb" yang dimiliki.
🔻Cara membatalkan Paket Bulanan
Tolong beri tahukan cara membatalkan Karcis 30-Hari
Bila Anda membeli Paket Bulanan dengan platform Android, masa berlakunya adalah 30 hari dan pembayaran akan terus dilakukan secara otomatis. Pembatalan langganan dapat dilakukan dengan urutan sebagai berikut.
Cara membatalkan Paket Bulanan
1. Buka "Toram Online" dengan Google Play
2. Login dengan Akun Google yang digunakan untuk membeli Paket Bulanan.
3. Tekan "Pembatalan"
4. Lakukan pembatalan paket dengan mengikuti instruksi di layar.
*"Pembatalan" tidak akan ditampilkan bila Paket Bulanan belum dibeli.
Bila Anda membeli Paket Bulanan dengan platform iOS, masa berlakunya adalah 30 hari dan tidak ada opsi langganan.
🔻Tentang perhitungan bonus bila membeli lebih dari 1 Paket Bulanan
Apa yang terjadi bila saya membeli lebih dari 1 Paket Bulanan?
Bila Anda membeli beberapa Paket Bulanan, bonusnya akan dijumlahkan.
(Contoh) Bila membeli "Karcis Bina Karakter" dan "Karcis Standar"
EXP Gain: 30%+10%=40%
Drop Rate: 30%+10%=40%
Biaya Jasa: 20%+30%=50% OFF
🔻Apa yang terjadi dengan durasi efek item saat sedang log out?
Apa yang terjadi dengan durasi efek item saat sedang log out?
Durasi efek sebagian item berkurang seiring waktu main game. Durasi efek item tersebut takkan berkurang saat Anda sedang log out.
🔻Item berbayar yang telah dibeli tidak ada
Item berbayar yang telah dibeli tidak ada
Item yang diperoleh dari Orb Shop dan gacha dapat diperiksa dengan cara berikut ini.
Untuk Avatar berbayar
Periksa dari "Menu > Karakter > Perlengkapan > Kostum Modis".
Untuk Item berbayar
Periksa dari "Menu > Orb Shop > Pakai Item Khusus".
🔻[iOS] Orb atau Paket Bulanan yang sudah dibeli tidak diberikan.
[iOS] Orb atau Paket Bulanan yang sudah dibeli tidak diberikan.
Bila Orb atau Paket Bulanan yang telah dibeli tidak diberikan, silakan coba prosedur berikut.
*Untuk kasus Orb:
Tap "Tuntaskan Transaksi" dari Menu > Orb Shop > Tambah Orb > Penuntasan Transaksi.
*Untuk kasus Paket Bulanan:
Tap "Tuntaskan Transaksi" dari Menu > Orb Shop > Tambah Orb > Penuntasan Transaksi.
*Bila prosedur di atas tidak berhasil juga:
Transaksi pembayaran kadang butuh waktu untuk diproses.
Bila Orb atau Paket Bulanan yang sudah dibeli belum juga diberikan setelah 1 jam, silakan hubungi kami via app dari ("Menu" > "Orb Shop" > "Hubungi Admin" > "Orb") dan isi semua informasi yang diperlukan.
🔻[Android] Orb atau Paket Bulanan yang sudah dibeli tidak diberikan.
[Android] Orb atau Paket Bulanan yang sudah dibeli tidak diberikan.
Bila Orb atau Paket Bulanan yang telah dibeli tidak diberikan, silakan coba prosedur berikut.
*Untuk kasus Orb:
Tap "Tuntaskan Transaksi" dari Menu > Orb Shop > Tambah Orb > Penuntasan Transaksi.
*Untuk kasus Paket Bulanan:
Tap "Tuntaskan Transaksi" dari Menu > Orb Shop > Tambah Orb > Penuntasan Transaksi.
*Bila prosedur di atas tidak berhasil juga:
Transaksi pembayaran kadang butuh waktu untuk diproses.
Bila Orb atau Paket Bulanan yang sudah dibeli belum juga diberikan setelah 1 jam, silakan hubungi kami via app dari ("Menu" > "Orb Shop" > "Hubungi Admin" > "Orb") dan isi semua informasi yang diperlukan.
* Silakan mengacu pada tautan berikut untuk mengonfirmasi "Nomor Order".
*"ID Transaksi" sama dengan "Nomor Order".
*Situs Web Resmi Google: "Tagihan dan Resi Google Store Anda"
https://support.google.com/store/answer/6160235
*Contoh Nomor Order (17 digit seperti tanda ** di bawah)
GPA. ****-****-****-*****
🔻[iOS] Pesan eror "Silakan hubungi bantuan iTunes untuk menyelesaikan transaksi ini" muncul saat membeli Orb.
[iOS] Pesan eror "Silakan hubungi bantuan iTunes untuk menyelesaikan transaksi ini" muncul saat membeli Orb.
Pesan eror tersebut mungkin muncul karena eror status transaksi pembayaran pada Apple Inc.
Terkait status transaksi pembayaran, silakan hubungi Apple Inc. dari tautan di bawah ini.
"Dukungan iTunes" Apple
https://support.apple.com/id-id/contact
Cara menghubungi Apple Inc.
1. Buka "Dukungan iTunes" dengan browser.
2. Pilih "Hubungi Kami".
3. Pilih "Penagihan dan Langganan".
4. Pilih "Langganan dan Pembelian".
5. Pilih "Tidak dapat melakukan pembelian dari iTunes Store".
6. Pilih metode bantuan yang diinginkan.
🔻[iOS] Cara membeli orb
[iOS] Bagaimana cara membeli orb?
Orb dapat dibeli dengan mengikuti langkah-langkah berikut.
Cara membeli Orb
Orb dapat dibeli dari "Menu > Orb Shop > Tambah Orb".
Silakan lakukan pembayaran dengan metode pembayaran yang tersedia di iTunes Store seperti kartu kredit, kartu iTunes, dll.
*Bila ada hal-hal yang kurang dimengerti mengenai metode pembayaran, silakan hubungi Apple Inc.
📝 Karakter
🔻Tentang data karakter
Apakah data karakter dapat dihapus?
Tidak ada fitur untuk menghapus data karakter.
🔻Pergantian Karakter
Apa yang dimaksud dengan "Ganti Karakter"?
Bila "Ganti Karakter" dilakukan, Anda akan dapat bermain dengan karakter lain dengan perubahan sebagian data.
Hal-hal yang dapat diubah maupun berubah dengan pergantian karakter.
・Lv dan EXP
・Kondisi penampilan
・Kondisi status "kondisi pembagian poin status, poin status tersisa"
・Kondisi skill "kondisi pembagian poin skill, poin skill tersisa"
・Kondisi kemahiran pandai besi dan kemahiran padu "Lv dan EXP"
・Kondisi kombo "2 poin yang diperoleh dari prestasi akan ada juga di semua karakter"
・Kondisi perlengkapan
・Pengaturan shortcut
*Data selain yang disebut di atas akan sama kondisinya pada semua karakter.
*Untuk "menambah karakter", Anda perlu memainkan game sampai titik tertentu atau membeli "Slot Karakter dengan Orb".
"Ganti Nama" pada slot karakter merupakan fitur untuk membedakan tiap-tiap karakter yang Anda miliki.
Harap diperhatikan bahwa nama karakter dalam game tidak akan berubah.
🔻Tentang poin status
Apakah poin status dapat didistribusikan ulang?
Dengan menggunakan "Buku Reset", Anda dapat mereset status.
🔻Tentang poin skill
Apakah poin skill dapat disebar ulang?
Poin Skill dapat didistribusikan ulang dengan menggunakan Orb atau item khusus di bawah ini.
*Apabila item khusus dimiliki, maka item akan digunakan terlebih dahulu, bukan Orb.
*Berhati-hatilah karena bila Skill Tree yang telah dihapus ingin dipelajari kembali, maka skill perlu dibeli ulang.
*Reset Semua Skill Tree yang Telah Dipelajari:
Hal ini dapat dilakukan dengan "Buku Hampa" atau "Orb x30".
"Buku Hampa" ialah item yang dapat mereset semua skill tree yang telah dipelajari dan mengembalikan poin skill agar dapat didistribusikan ulang.
Untuk mereset semua skill tree yang telah dipelajari, pilih [ Menu > Karakter > Skill > Reset Skill Tree ], lalu gunakanlah "Buku Hampa".
"Buku Hampa" juga dapat digunakan dari [ Menu > Orb Shop > Pakai Item Khusus ].
*Reset Skill Tree:
Hal ini dapat dilakukan dengan "Notes Hampa" atau "Orb x10".
Notes Hampa ialah item yang dapat mereset skill tree yang dipilih dan mengembalikan poin skill agar dapat didistribusikan ulang.
Untuk mereset skill tree tertentu, pilih [ Menu > Karakter > Skill ], kemudian pilih skill tree yang ingin direset dan pilihlah "Reset" yang terdapat di kanan bawah layar, lalu gunakanlah "Notes Hampa".
"Notes Hampa" tidak dapat digunakan dari [ Menu > Orb Shop > Pakai Item Khusus ].
🔻Tentang model rambut karakter
Model rambut karakter tidak tercerminkan.
Ada perlengkapan tertentu yang memiliki pengaturan rambut sehingga ada kemungkinan rambut karakter tersebut tidak tercerminkan.
🔻Karakter tersangkut
Karakter tersangkut di peta dan tidak bisa bergerak.
Bila karakter tersangkut di peta dan tidak bisa bergerak (selanjutnya disebut "Tersangkut"), tekan "Menu > Terminal > Pemulih Data Darurat" untuk kembali ke "Titik Bangkit".
Bila "Pemulih Data Darurat" tidak dapat digunakan meskipun karakter tersangkut, silakan hubungi admin dari situs resmi kami dengan mencantumkan hal-hal berikut ini.
- Nama karakter yang tersangkut:
- Nama PETA tempat tersangkut:
🔻Tentang batas maksimum Spina (uang dalam game)
Berapa jumlah maksimal Spina yang dapat dimiliki?
Saat ini batas maksimum Spina yang dapat dimiliki ialah "2,100,000,000s".
Bila melebihi "2,100,000,000s", maka kelebihannya akan hangus. Harap diperhatikan.
🔻Tentang data karakter yang sudah lama tidak dimainkan
Apa yang akan terjadi pada data karakter yang lama tidak dimainkan?
Bila 180 hari telah berlalu tanpa ada pembayaran biaya penggunaan, pembelian item dan sebagainya, serta tidak ada riwayat login ke Toram Online, maka sebagian atau seluruh informasi pendaftaran maupun data karakter dapat dihapus.
Pengumuman akan dikeluarkan terlebih dahulu di situs resmi kami saat penghapusan data karakter yang sudah lama tidak dimainkan hendak dilakukan.
🔻Ekspansi Limit Status
Bagaimana caranya mengekspansi limit status?
Limit STR/INT/VIT/AGI/DEX akan terekspansi bila 500 poin status sudah tersebar.
*Limit hanya akan terekspansi pada karakter yang telah menyebar 500 poin status atau lebih.
*1 poin bawaan yang tersebar pada STR/INT/VIT/AGI/DEX tidak masuk hitungan 500 poin status.
*Bila status di-reset, maka 500 poin status akan kembali dibutuhkan untuk mengekspansi limit.
*Bila Status Pribadi di-reset, maka poin yang digunakan pada Status Pribadi perlu disebar.
🔻Tentang Nama Karakter
Apakah nama karakter dapat diubah?
Nama karakter dapat diubah dari [Menu > Pengaturan >Ganti Nama Karakter].
Pengubahan nama karakter memerlukan 10 buah Orb dan harap diperhatikan bahwa setelah nama diubah, pengubahan nama sekali lagi selama 30 hari akan memerlukan 100 buah Orb.
🔻Nama Karakter Tidak Dapat Didaftarkan
Pesan "Nama tidak dapat digunakan karena mengandung karakter yang tidak diizinkan." muncul dan nama tidak dapat didaftarkan.
Nama yang dimasukkan mengandung istilah yang dilarang oleh perusahaan kami. Silakan masukkan nama yang lain.
📝 Sistem permainan
🔻Pengalihan Kuasa Ketua Serikat
Ketua Serikat kami tidak login belakangan ini, apakah posisi tersebut dapat diambil alih?
Bila Ketua Serikat tidak login selama jangka waktu tertentu, hak untuk menjadi Ketua Serikat akan diberikan secara otomatis ke pemain lain.
Karakter yang memiliki jabatan yang lebih tinggi akan diprioritaskan untuk memperoleh hak menjadi Ketua Serikat.
Syaratnya ialah sebagai berikut.
-Untuk Wakil Ketua Serikat
Bila Ketua Serikat tidak login selama 30 hari, Wakil Ketua Serikat akan diberikan hak menjadi Ketua Serikat saat ia login.
-Untuk anggota yang memiliki jabatan selain Wakil Ketua Serikat
Bila Ketua Serikat tidak login selama 60 hari, anggota yang memiliki jabatan selain Wakil Ketua Serikat akan diberikan hak menjadi Ketua Serikat saat ia login.
-Untuk anggota yang tidak memiliki jabatan
Bila Ketua Serikat tidak login selama 90 hari, anggota yang tidak memiliki jabatan akan diberikan hak menjadi Ketua Serikat saat ia login.
🔻Tentang Tas Cadangan Item
Apa itu Tas Cadangan Item?
Bila jumlah barang dalam tas sudah penuh, item akan disimpan sementara di tas cadangan.
Hanya "Item langka" dan "Imbalan Quest" yang dapat disimpan di tas cadangan.
Item yang ada di tas cadangan akan dihapus bila:
・Item yang disimpan melebihi 20 slot. Item akan dihapus mulai dari item yang terlama.
・Item yang disimpan telah melewati 14 hari. Item akan otomatis dihapus.
🔻Tentang kemahiran pakar padu dan pandai besi
Berapa level maksimal kemahiran?
Batas maksimal tingkat kemahiran masing-masing akan berubah sesuai Skill yang diperoleh seperti di bawah ini.
Kemahiran Pandai Besi
Default: Lv50
Skill "Anvil Pemula" Lv10 diperoleh: Lv100
Skill "Anvil Perajin" Lv10 diperoleh: Lv150
Skill "Anvil Pandaoi Besi" Lv10 diperoleh: Lv200
Kemahiran Padu (Alkimia)
Default: Lv50
Skill "Bejana Pemula" Lv10 diperoleh: Lv100
Skill "Bejana Perajin" Lv10 diperoleh: Lv150
Skill "Bejana Pakar Padu" Lv10 diperoleh: Lv200
🔻Tentang waktu reset prestasi
Kapan prestasi direset?
Prestasi harian direset setiap hari pada pukul 5.00 (JST/GMT+9).
Prestasi mingguan direset setiap hari Minggu pukul 5.00 (JST/GMT+9).
🔻Tentang Kotak Surat
Apa itu Kotak Surat?
Kotak Surat ialah sebuah fitur untuk menerima hadiah kiriman Tim Operasi Toram Online atau petualang lain serta untuk mengirim dan menerima pesan dari anggota serikat, anggota regu, dan teman.
🔻Cara memeriksa barang yang ada di Kotak Surat
Di mana saya dapat memeriksa barang yang ada di Kotak Surat?
Barang dapat diperiksa dari "Menu > Komunitas > Kotak Surat".
Bila Anda menerima surat, Anda dapat memeriksanya dari "Buka Surat".
Bila Anda menerima bingkisan, Anda dapat memeriksanya dari "Terima Bingkisan".
Bila Anda menerima hadiah, Anda dapat memeriksanya dari "Hadiah".
*"Orb" dan "Karcis Avatar" yang diterima dari "Hadiah" hanya dapat digunakan pada platform yang digunakan saat menerima hadiah tersebut. Harap diperhatikan saat bermain dengan OS lain menggunakan Akun ASOBIMO.
*"Bingkisan" dan "Hadiah" tidak dapat diterima bila terdapat item pada tas cadangan. Silakan ambil setelah memindahkan item dalam tas cadangan.
*"Bingkisan" dan "Hadiah" ditampilkan sampai 5 buah per 1 tampilan. Untuk menerima item ke-6 dan seterusnya, Anda perlu menerima 5 item pertama terlebih dahulu.
🔻Tentang masa berlaku surat, bingkisan, dan hadiah yang ada di Kotak Surat
Apakah surat, bingkisan, dan hadiah dalam Kotak Surat akan dihapus secara otomatis setelah beberapa saat berlalu?
●Surat
Tidak ada batas waktu penerimaan dan tidak ada batas maksimal surat yang dapat disimpan.
●Bingkisan
Tidak ada batas waktu penerimaan. Namun, batas jumlah bingkisan yang belum diterima ialah 1000. Pemain lain tidak akan bisa mengirimkan Anda bingkisan bila terdapat lebih dari 1000 bingkisan yang belum diterima.
●Hadiah
Mohon diperhatikan saat menerima karena masing-masing hadiah memiliki masa berlaku tertentu.
🔻Tentang fitur "Bingkisan"
Apa fungsi fitur "Bingkisan"?
"Bingkisan" adalah fitur yang dapat digunakan untuk mengirim dan menerima item dari teman, anggota serikat, dan anggota regu.
Mengirim bingkisan
Pilih tujuan pengiriman dari "Kirim Bingkisan" dan item dapat dikirim dengan mengisi subjek dan mengatur item yang hendak dikirimkan.
*Hanya 1 jenis item yang bisa dipilih per 1 pesan.
*Spina, item Orb, dan item nonbarter tidak bisa dipilih.
Menerima bingkisan yang datang
Tap "Terima"pada pesan yang ada bingkisannya dari "Buka Bingkisan" dan bingkisan dapat diterima dengan memilih "Terima" sekali lagi.
*Bingkisan tidak dapat diterima bila tas penuh atau terdapat item pada tas cadangan.
🔻Mengenai Efek Item Perlengkapan dan Crysta yang Statusnya Meningkat
Bagaimana efek status tambahan yang diberikan ke item perlengkapan dan crysta dihitung?
Efek tambahan yang diberikan ke tiap-tiap item perlengkapan dan crysta dikalkulasi berdasarkan status dasarnya.
Mis: Bila Anda memakai item "STR+100" dan "STR+10%" saat status STR adalah "100", maka STR yang bertambah dari "STR+10%" adalah "10".a
🔻Tentang Pemasangan Crysta pada Perlengkapan
Apakah ada aturan saat memasang Crysta pada slot perlengkapan?
Berikut ialah peraturan pemasangan Crysta.
・Crysta yang sama tidak dapat dipasang pada perlengkapan berslot 2.
・Crysta hanya bisa dipasang pada perlengkapan tertentu tergantung jenisnya.
・Tiada batasan terhadap pemasangan Crysta Umum. Crysta Umum dapat
🔻Tentang Masa Penggunaan Poin Serikat
Apakah Poin Serikat memiliki masa berlaku?
Apakah Poin Kontribusi yang telah diperoleh akan menjadi 0 bila tidak ditukar menjadi Poin Serikat setelah beberapa waktu?
Poin Serikat dan Poin Kontribusi tidak memiliki masa berlaku.
Keduanya dapat digunakan tanpa batas.
Namun, Poin Kontribusi akan menjadi 0 jika Anda keluar dan meninggalkan serikat Anda.
🔻Tentang membuat perlengkapan di pandai besi
Perlengkapan yang ingin saya buat tidak ada pada resep di pandai besi.
Resep pembuatan di pandai besi akan bertambah setiap karakter mencapai level tertentu. Beberapa perlengkapan takkan muncul bila level yang dibutuhkan belum tercapai.
🔻Hak untuk menjadi Ketua Serikat
Bagaimana cara menjadi Ketua Serikat setelah mendapatkan hak tersebut?
Tekan Menu > Komunitas > Serikat > Informasi Anggota Serikat > Ikon gir di kanan layar lalu tekan tombol "Menjadi Ketua Serikat".
Anda akan menjadi Ketua Serikat dan ketua serikat yang sebelumnya akan menjadi anggota yang tidak memiliki gelar apa-apa.
🔻Tentang Slot yang diperoleh dari Buat Perlengkapan
Berapakah jumlah slot maksimal yang dapat diperoleh dari "Buat Perlengkapan"?
Maksimal 1 slot dapat diperoleh saat membuat perlengkapan di Pandai Besi.
Maksimal 2 slot dapat diperoleh saat membuat perlengkapan dengan Skill Pandai Besi "Buat Perlengkapan".
🔻Batas Maksimal Padu Piaraan
Sampai berapa kalikah saya dapat memadukan piaraan saya?
Dalam game tertulis 9.999 kali, namun sebenarnya Anda dapat memadukan piaraan Anda sesuka hati tanpa batas.
🔻Poin Status dan Poin Skill yang Diperoleh dari Prestasi
Apakah poin status dan poin skill yang diperoleh dari prestasi bisa dipakai untuk karakter dalam slot lain?
Poin status dan poin skill yang diperoleh dari prestasi akan diberikan ke semua karakter yang terdapat dalam satu akun.
Poinnya juga akan diberikan saat Anda membuat karakter baru dalam akun tersebut.
🔻Monster di Labirin Serikat
Kekuatan monster di Labiran Serikat telah berubah.
Monster yang muncul di Labirin Serikat lebih kuat di awal bulan dan melemah menjelang akhir bulan. Kekuatan monsternya disetel ulang pada tanggal 1 setiap bulannya.
🔻Reset Labirin Serikat
Kapan Labirin Serikat disetel ulang?
Labirin Serikat disetel ulang pada tanggal 1 pukul 12:00-01:00 tengah malam waktu Jepang setiap bulan.
Anda tidak akan bisa menjelajahi Labirin Serikat saat proses reset sedang berlangsung.
🔻Efek Drop Rate yang Dinaikkan
Apakah item dan buff yang menaikkan drop rate berdampak pada bos monster juga?
Efek buff dan item yang menaikkan drop rate berdampak pada semua monster selama pertarungan.
Namun, efeknya takkan berdampak pada imbalan hasil pertarungan bos monster.
🔻Tentang Batas Pengiriman Bingkisan
Apakah ada batas untuk mengirim bingkisan?
Kami telah membatasi pengiriman bingkisan maksimal 100 kali per hari demi mengurangi beban server dan mencegah pengeksploitasian fitur ini.
Limit ini akan di-reset setiap hari pada pukul 03:00 WIB.
*Batas pengiriman ini tidak akan berlaku bila salah satu Paket Bulanan masih aktif.
🔻Prestasi Mingguan
Saya tidak dapat memperoleh Prestasi Mingguan.
Level yang tertera dan dimaksud pada syarat Prestasi Mingguan ialah level dasar bos monster.
Untuk memperoleh Prestasi Mingguan, bos monster sesuai dengan level dasar yang ditetapkan perlu dikalahkan.
*Level dasar bos monster ditunjukkan saat dimulainya bos battle dalam modus Normal.
🔻Tentang Slot Perlengkapan
Bagaimana cara membuka slot baru pada perlengkapan yang dimiliki seperti senjata atau zirah?
Item khusus diperlukan untuk membuka slot.
Jika item yang diperlukan dimiliki, tap Menu > Karakter > Perlengkapan > Edit Crysta > Pilih Perlengkapan.
Setelah perlengkapan dipilih, ikon palu akan ditampilkan dan slot dapat dibuka dengan menge-tap ikon tersebut.
*Item khusus dapat dibeli di Orb Shop atau jarang-jarangnya sebagian dapat diperoleh dari Potum Darts.
🔻Tentang senjata
Tolong beri tahukan karakteristik masing-masing senjata.
"Karakteristik masing-masing senjata adalah sebagai berikut.
Pedang
Sederhana dan merupakan senjata paling standar.
Ketahanan mudah ditingkatkan dengan membawa tameng dan daya serang dapat ditingkatkan dengan membawa pedang besar.
Dianjurkan untuk fokus menaikkan STR (kekuatan).
Busur
Memiliki karakteristik dapat menyerang dari jarak jauh.
Dapat juga menyelesaikan pertempuran tanpa luka dengan menyerang dan kabur berulang kali.
Luka yang diberikan lebih rendah dibandingkan senjata jarak pendek.
Dianjurkan untuk fokus menaikkan DEX (kelihaian).
Tongkat
Tongkat juga dapat digunakan untuk memukul namun karakteristiknya adalah bertarung dengan menggunakan sihir.
Memiliki tingkat kesulitan sangat tinggi karena sihir tidak dapat dilancarkan bila mendapat luka saat sedang merapal sihir.
Namun tongkat memiliki daya serang sihir yang tinggi sehingga luka besar dapat diperoleh dengan mudah bila pandai menggunakannya.
Kurang cocok untuk menghancurkan bagian tubuh musuh karena memiliki sedikit efek pelumpuh seperti bergidik, terjatuh, dll.
Disarankan untuk fokus menaikkan INT (intelektualitas).
Tinju
Memukul dengan kepalan tinju.
Serangan dan penghindaran pun meningkat sesuai AGI (ketangkasan) sehingga di awal-awal akan sangat mudah pembinaannya.
Daya serang finalnya lebih rendah dari senjata lain sehingga nantinya pemain perlu pintar-pintar mengakali penggunaannya.
Terdapat banyak status buruk yang praktis yang dapat diberikan kepada musuh sehingga seringkali berguna dalam berbagai situasi.
Dianjurkan untuk fokus menaikkan AGI (ketangkasan)
Tangan Kosong
Hobi-hobian.
Sulit untuk dibina karena perlu menaikkan berbagai status.
Mungkin tidak ada skill yang benar-benar cocok dengan tangan kosong."
🔻Tentang chat
Tolong beri tahukan cara menggunakan chat.
Anda dapat memulai chat (mengobrol) dari ikon "Chat" yang ada di kanan atas layar game.
Anda juga dapat mengubah jenis chat dengan ikon yang ada di sebelah kiri "Chat".
Jenis-jenis chat
Ucap: Mengirim chat ke pemain di sekitar.
Teriak: Mengirim chat ke peta saat ini.
Regu: Mengirim chat ke regu.
Serikat: Mengirim chat ke Serikat.
Global: Mengirim chat ke dunia.
Bisik: Mengirim chat hanya kepada karakter tujuan.
Cara menggunakan "Bisik"
・Anda dapat melakukannya dari "Menu" yang ditampilkan setelah menekan "Aksi" dengan menekan dan memilih karakter sasaran.
・Anda dapat melakukannya dari "Daftar Teman".
・Anda dapat melakukannya dari "Informasi anggota serikat".
・Anda dapat melakukannya dari "Menu" yang ditampilkan dengan menekan nama karakter sasaran dalam log chat terdahulu.
*Log chat terdahulu dapat ditampilkan dengan menggulir jendela chat sampai ke bagian paling atas.
"Log chat" dapat diperiksa dengan menggulir bagian log chat ke atas.
Untuk menutup tampilan, tekan "Kembali" di kiri atas layar.
🔻Cara menulis huruf
Saya tidak dapat mengetik huruf.
Input huruf pada Toram Online dirancang untuk menggunakan IME (Input Method Editor) pada perangkat yang Anda gunakan.
Silakan periksa setting IME perangkat Anda dan coba lihat apakah input huruf bisa dilakukan pada app yang lain.
🔻Tentang Dunia
Tolong beri tahukan cara berpindah dunia.
Pindah dunia dapat dilakukan dengan mencoba langkah-langkah berikut.
Cara berpindah dunia
1. Tekan "Menu > Terminal > Pindah Channel".
2. Tekan "Pilih Dunia".
3. Tekan "Masuk" pada dunia yang Anda kehendaki.
🔻Tentang Channel
Tolong beri tahukan cara berpindah channel.
"Pindah channel dapat dilakukan dengan mencoba langkah-langkah berikut.
Cara berpindah channel
1. Tekan "Menu > Terminal > Pindah Channel".
2. Tekan "Masuk" pada channel yang Anda kehendaki."
🔻Cara mengunci item
Apakah ada fitur untuk mengunci item?
Penguncian item dapat dilakukan dengan mencoba langkah berikut.
Cara mengunci item
1. Tekan "Menu > Item".
2. Tekan "Item yang ingin dikunci".
3. Tekan "Ikon gir".
4. Tekan "Kunci" untuk mengunci item yang telah dipilih.
*Item yang telah dikunci tidak dapat "dihapus, diolah, maupun dijual".
🔻Cara Membuat Regu
Saya tidak tahu cara membuat regu.
Anda dapat membuat regu dengan metode berikut.
Mengundang orang yang ada di dekat Anda
Tap orang yang ingin diundang ke dalam regu untuk memilihnya lalu undang dengan "Tombol Aksi > Undangan Regu".
Mengundang dari daftar teman
Anda dapat mengundang dari "Menu > Komunitas > Teman > Daftar Teman > Klik Nama Karakter > Undang".
Undang dari log terdahulu
Anda dapat mengundang dari "Log Terdahulu > Klik Nama Karakter > Undangan Regu".
🔻Cara mengambil screen shot
Bagaimana cara mengambil screen shot?
Silakan coba langkah-langkah berikut.
Cara mengatur shortcut screen shot.
1. Tekan "Menu > Pengaturan > Screen Shot".
2. Tekan "Slot yang ingin disunting".
3. Tekan "Screen Shot > OK".
4. Tekan "Tutup" di kanan atas layar.
5. Ikon "Screenshot"akan ditampilkan di layar home.
6. Tekan ikon "Screenshot" untuk mengambil screen shot.
*Bila screen shot yang telah diambil tidak ada dalam "Foto" atau "Galeri" aplikasi, silakan nyalakan ulang perangkat Anda.
🔻Cara membuat Serikat
Tolong beri tahukan cara membuat Serikat.
Serikat dapat dibuat dari "Menu > Komunitas > Serikat > Dirikan Serikat".
Pembuatan Serikat memerlukan "Tanda Bukti Persatuan" yang dapat dibuat di pakar padu.
🔻Cara mengubah nama Serikat
Tolong beri tahukan cara mengubah nama Serikat.
Silakan coba langkah-langkah berikut.
Cara mengubah nama Serikat
1. Tekan "Menu > Komunitas > Serikat > Informasi Anggota Serikat".
2. Tekan "Ikon Gir" yang ada di kanan nilai kontribusi.
3. Tekan "Ubah Nama Serikat".
*Hanya Ketua Serikat yang dapat mengubah nama Serikat.
🔻Cara keluar dari Serikat
Tolong beri tahukan cara keluar dari Serikat.
Silakan coba langkah-langkah berikut.
Cara keluar dari Serikat
1. Tekan "Menu > Komunitas > Serikat > Informasi Anggota Serikat".
2. Tekan "Ikon Gir" yang ada di kanan nilai kontribusi.
3. Tekan "Keluar Serikat".
🔻Cara menyimpan data game
Bagaimana cara menyimpan data game?
Data game tersimpan secara otomatis.
Agar data permainan tersimpan dengan baik, tutup aplikasi dengan urutan "Menu > Terminal > Tutup App".
🔻Tentang Bidikan pada Sasaran
Tolong beri tahukan cara membatalkan bidikan pada monster sasaran.
Cukup tekan "Kembali" di sebelah kiri atas layar.
🔻Tentang Skill Proses Material
Mengapa Skill Proses Material muncul pada beberapa skill tree?
Skill Proses Material terdapat pada Skill Pandai Besi dan Skill Alkimia dan keduanya merupakan skill yang sama.
Contoh: Bila Proses Material dalam Skill Pandai Besi mencapai Lv5, maka Proses Material dalam Skill Alkimia juga akan mencapai Lv5.
Skill Proses Material memungkinkan Anda untuk melakukan pengolahan material sendiri seperti yang dilakukan di Pandai Besi.
Tingkat keberhasilan meningkat seiring naiknya level skill.
🔻Tentang jarak dekat dan jarak jauh
Tolong jelaskan tentang "Jarak dekat dan jarak jauh" yang ada pada penjelasan perlengkapan atau Crysta.
Berikut adalah perbedaan antara Jarak Dekat dan Jarak Jauh.
Jarak Dekat
Jarak antara pemain dan sasaran adalah 0-7M.
Jarak Jauh
Jarak antara pemain dan sasaran adalah 8M atau lebih.
🔻Efek memecahkan bagian
Apa efek memecahkan bagian tubuh pada pertarungan dengan monster bos?
Memengaruhi drop item setelah pertempuran.
🔻Tolong beri tahukan tentang bonus login
Tolong beri tahukan tentang bonus login
Dapatkan 1buah cap per hari pada Kartu Cap saat login. Bila Anda login selama 5 hari berturut-turut, Anda dapat memperoleh semua item yang tercantum pada Kartu Cap lembar pertama.
Selain itu, bila Anda login 5 hari berturut-turut, Anda akan mendapatkan Kartu Cap lembar ke-2, ke-3, dan seterusnya dengan konten hadiah yang berbeda.
🔻Saya tidak bisa mengambil bonus login Kartu Cap lembar ke-6
Saya tidak bisa mengambil bonus login Kartu Cap lembar ke-6
"Pecahan Orb x20" yang dapat diperoleh dari lembar ke-6 Kartu Cap akan ditambahkan secara otomatis ke akun Anda.
Silakan periksa jumlah Pecahan Orb yang Anda miliki dari ikon Pecahan Orb di bagian atas layar dari "Menu > Orb Shop".
Berbeda dengan hadiah Kartu Cap pertama sampai ke-5, untuk mendapatkan Pecahan Orb-nya, Anda tidak perlu menge-tapnya.
🔻Tolong beri tahukan efek saat melakukan tempa
Tolong beri tahukan efek saat melakukan tempa
Efeknya berbeda tergantung dari jenis perlengkapan yang ditempa.
Menempa senjata
ATK senjata akan naik bila senjata tersebut ditempa.
Menempa zirah
Zirah yang ditempa akan mengurangi luka yang diterima sebesar 1% untuk setiap nilai peningkatan +1.
Status DEF dan MDEF tidak dipengaruhi.
🔻Bagaimana caranya agar Combo bisa digunakan?
Bagaimana caranya agar Combo bisa digunakan?
Untuk menggunakan Combo, syarat berikut ini perlu dipenuhi.
Syarat
Meraih prestasi "Ayo Kombinasi Skill!"
"Ayo Kombinasi Skill!" dapat diraih setelah mempelajari 5 jenis skill dengan 1 karakter.
Harap diperhatikan bahwa level skill tidak berpengaruh.
🔻Pecahan Orb yang telah diperoleh tidak ada.
Pecahan Orb yang telah diperoleh tidak ada.
Pecahan Orb ada yang ditambahkan secara otomatis dan ada yang perlu diambil secara manual.
Pecahan Orb yang ditambahkan otomatis
・Pecahan Orb yang dapat diperoleh dalam game dari "Imbalan Prestasi", "Bonus Login", dll ditambahkan secara otomatis.
Silakan tap "Menu > Orb Shop" dan periksa ikon Pecahan Orb yang ada di bagian atas layar.
Pecahan Orb yang diambil manual
・Pecahan Orb yang didapat dari luar game seperti "Kode Seri", dll.
Tekan "Menu > Orb Shop > Pakai Item Khusus > Pecahan Orb (x77, x100, dll.)".
📝 Lainnya
🔻Tentang Penggunaan Sekunder dan Karya Derivatif
Apakah ada standar dan aturan untuk penggunaan sekunder dan pembuatan situs penggemar atau karya derivatif lainnya?
Konten karya penggemar dan penggunaan sekunder yang diizinkan oleh Toram Online:
1. Pembuatan, pameran, dan distribusi ilustrasi, majalah komik penggemar, komik, novel, dll.
2. Pembuatan dan distribusi benda tiga dimensi seperti patung pajangan, dll.
3. Pembuatan dan distribusi pakaian cosplay (untuk semua umur).
4. Melakukan cosplay (untuk semua umur), publikasi dan distribusi foto serta video cosplay.
5. Pengenalan konten game dengan menggunakan video atau atau gambar statis yang diambil dari permainan game sehari-hari.
Bila Anda menggunakan gambar, ilustrasi, data logo dan sebagainya dari game atau situs resmi, mohon cantumkan hak cipta berikut ini.
(C) ASOBIMO,INC. All rights reserved.
Tentang penggunaan video dan gambar statis di situs video, situs jejaring sosial, dll.
*Pemublikasian video dan gambar statis diperbolehkan tanpa meminta izin ASOBIMO selama Anda mematuhi konten "Larangan-larangan".
Larangan-larangan
Larangan-larangan terkait pembuatan karya derivatif dan penggunaan sekunder Toram Online ditetapkan sebagai berikut.
1. Baik dibayar maupun tidak, penggunaan yang bertujuan untuk memperoleh keuntungan dan berpotensi menjadi bisnis besar dilarang.
*Majalah komik penggemar dan aktivitas lain yang dinilai tidak bersifat komersial secara berlebihan oleh ASOBIMO akan dianggap sebagai penggunaan nirlaba.
2. Konten yang melanggar norma dan moral publik.
3. Konten yang melenceng dari kesan game ASOBIMO atau konten yang merusak kesan game ASOBIMO
4. Penggunaan konten yang hak ciptanya bukan milik ASOBIMO seperti karya kolaborasi, dll.
5. Pembuatan dan pemublikasian karya sekunder yang mengandung unsur game.
6. Konten yang merugikan atau berpotensi merugikan ASOBIMO dan pihak ketiga.
7. Cara penggunaan yang dilarang secara terpisah oleh game ASOBIMO
8. Penggunaan video atau gambar statis yang diambil atau diekstraksi dengan metode selain dari permainan normal.
9. Konten dan tindakan lain yang dinilai tidak sesuai oleh ASOBIMO
🔻Tentang informasi strategi
Tolong beri tahukan informasi selain yang tertulis di situs resmi dan blog resmi.
Sayang sekali kami tidak dapat memberikan informasi mengenai strategi game. Kami mohon pengertian Anda dan harap maklum.
🔻Tentang masalah antarsesama pemain
Telah terjadi masalah di antara pemain. Mohon ditangani.
Customer Support Toram Online pada dasarnya sama sekali tidak menangani kerugian yang terjadi akibat permasalahan antarsesama pengguna.
Terkait tindakan yang dapat berkembang menjadi kasus kriminal seperti spam, perkataan kasar, fitnah, pernyataan yang melecehkan, ajakan penipuan, real money trading, dll., silakan baca Kebijakan Penalti dan Perjanjian Penggunaan.
🔻Cara menghapus akun
Tolong beri tahukan cara menghapus akun.
Tidak ada fitur untuk menghapus akun game dalam Toram Online. Bila Anda tidak berencana untuk memainkannya lagi, silakan uninstall aplikasi.
🔻Mengenai Jawaban dari Formulir Kontak
Apa alamat email jawaban dari Formulir Kontak?
Jawaban dari pertanyaan Anda akan dikirim dari alamat email berikut ini.
🔻Mengenai Pengenaan Sanksi
Nama karakter yang saya gunakan mirip dengan nama karakter yang digunakan oleh pemain bermasalah. Apakah karakter saya akan dikenakan sanksi?
Nama karakter hanya kami gunakan sebagai referensi. Investigasi kami lakukan berdasarkan nomor identifikasi unik yang diberikan saat akun dibuat.
Sanksi hanya akan dikenakan apabila kami mengonfirmasi adanya tindakan yang bertentangan dengan "Perjanjian Penggunaan" dan "Kebijakan Penalti Toram Online".
Sanksi tidak akan dikenakan hanya karena adanya kemiripan pada nama karakter.
🔻Mengenai Laporan (Tindakan Curang atau Mengganggu)
Apakah pemain akan dikenakan sanksi bila dilaporkan (atas tindakan curang atau mengganggu)?
Terlepas dari jumlah laporan yang kami terima, sanksi tidak akan dikenakan tanpa syarat. Tim pengelola akan melakukan investigasi dan sanksi akan diberikan sesuai perjanjian penggunaan hanya bila kami mengonfirmasi adanya tindakan yang bertentangan dengan "Perjanjian Penggunaan" dan "Kebijakan Penalti Toram Online".
🔻Mengenai Tindakan Curang atau Mengganggu
Saya telah mendapati adanya tindakan curang atau mengganggu. Bagaimana saya melaporkannya?
Bila Anda mendapati adanya tindakan curang atau mengganggu, silakan laporkan dengan cara berikut ini dari aplikasi Toram Online.
*Bila karakter pelanggar terlihat pada layar:
1. Tap karakter pelanggar.
2. Tap "Berikutnya".
3. Tap "Lapor".
4. Laporkan sesuai instruksi pada layar.
*Bila melapor dari chat log:
1. Gulir chat log ke atas layar.
2. Tap nama pengirim.
3. Tap "Berikutnya".
4. Tap "Lapor".
5. Laporkan sesuai instruksi pada layar
*Bila melapor dari surat:
1. Buka surat yang ingin dilaporkan.
2. Tap "Buka Surat".
3. Tap nama pengirim.
4. Tap "Lapor".
5. Laporkan sesuai instruksi pada layar.
*Mengenai tindakan yang dilakukan di luar game:
Kami tidak dapat menangani tindakan yang dilakukan di luar game Toram Online seperti di situs web perusahaan lain. Bila Anda mendapati hal tersebut di situs web perusahaan lain, silakan langsung hubungi pengelola situs yang bersangkutan.
🔻Bermain Menggunakan Koneksi Internet yang Sama
Apakah akun saya akan dikenakan penalti jika keluarga/teman saya dan saya bermain dengan menggunakan koneksi internet yang sama?
Akun pemain tidak akan dikenakan penalti hanya karena bermain menggunakan koneksi internet yang sama dengan keluarga/teman.
Penalti hanya akan dikenakan sesuai aturan apabila tindakan yang melanggar "Perjanjian Penggunaan" dan "Kebijakan Penalti Toram Online" telah terkonfirmasi lewat investigasi tim kami.
🌐 Sumber
- https://id.toram.jp/faq/category/?type=pre
- https://id.toram.jp/faq/category/?type=install
- https://id.toram.jp/faq/category/?type=account
- https://id.toram.jp/faq/category/?type=migration
- https://id.toram.jp/faq/category/?type=payment
- https://id.toram.jp/faq/category/?type=character
- https://id.toram.jp/faq/category/?type=game
- https://id.toram.jp/faq/category/?type=etc
Lengkap banget kak
BalasHapus