Penyebab Damage Biner (0101) di Toram Online

Penyebab Damage Biner  (0101) di Toram Online

Apa itu Damage Biner?


Sebagai seorang damager, tentu kamu ingin menghasilkan damage yang tinggi. Namun, bagaimana jika damage yang biasanya kamu hasilkan 2-3 juta tiba-tiba berubah menjadi 0-1-0-1 dalam situasi tertentu? 

Fenomena ini dikenal sebagai "Binner Damage". Kerusakan biner mengacu pada ketidak mampuan serangan menembus pertahanan, sehingga damage yang dihasilkan sangat rendah.

Penyebab Damage Biner


Kondisi seperti ini dapat disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain:

  1. Pertahanan Monster atau Bos yang Tinggi
    Beberapa monster atau bos memiliki pertahanan fisik atau sihir yang sangat tinggi, sehingga serangan biasa akan menghasilkan kerusakan yang sangat rendah. 

    Contoh
    Pertahanan Boss
    Saat Cerberus di Flicnh, pertahanan Fisiknya meningkat menjadi 970 (DEF) dan Physical Resistant menjadi 50%. Jika stat dan damage kamu tidak mampu menembus pertahanan ini, damage yang dihasilkan akan dihitung menjadi 0-1.

  2. Peralatan yang Tidak Memadai
    Equiptment atau stat mu tidak memadai untuk menghadapi stat monster. sehingga seranganmu tidak dapat menembus pertahanan

  3. Level Monster atau Bos yang Terlalu Tinggi
    Monster berlevel tinggi memiliki stat yang jauh lebih tinggi. Pemain berlevel rendah umumnya belum memiliki peralatan atau stat yang cukup kuat untuk menembus pertahanan monster, sehingga serangan mereka menghasilkan damage yang sangat kecil.

Solusi Damage Biner


Solusi untuk mengatasi damage binner adalah:

  • Gunakan stat Physical Pierce (Penetrasi Fisik) dan Magic Pierce (Penetrasi Sihir).
  • Beri debuff Armor Break (Pecah Zirah) untuk menurunkan pertahanan monster.
  • Gunakan skill atau class yang memiliki penetrasi tinggi seperti Halberd (Tombak) dan Bow (Busur).
  • Pelajari bos yang dihadapi.
    • Pahami bahwa kondisi biner disebabkan oleh perubahan bos.
    • Ketahui cara mengatasi perubahan ini.
      • Misalnya, saat Cerberus di flinch, def fisiknya meningkat sedangkan di tumble, def magicnya meningkat. Gunakan stun untuk menormalkan pertahanan tersebut.
      • Saat Crystal Titan diganggu (flinch, tumble dan stun), pertahanan fisik dan sihir akan meningkat 100%. Atasi dengan ailment freeze (beku) untuk mengembalikan pertahanan ke normal.

🌐 Referensi


0 Comments

Posting Komentar